Atlet Arung Jeram Satbrimob Polda Banten Boyong Enam Medali Dalam Porprov Banten VI

    Atlet Arung Jeram Satbrimob Polda Banten Boyong Enam Medali Dalam Porprov Banten VI

    Serang - Tak hanya mengirimkan atlet Muaythai dan Tinju, Satbrimob Polda Banten juga mengirimkan atlet arung jeram dalam Porprov Banten VI tahun 2022 yang diselenggarakan di Sungai Cisadane yang berlokasi di Kampung Berkelir, Babakan, Kota Tangerang.

    "Saya sebagai pimpinan di Satbrimob Polda Banten tentunya merasa senang dan bangga memiliki anggota yang berprestasi dalam bidangnya masing-masing, " kata Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Dede Rojudin, Selasa (29/11).

    "Walaupun cabor arung jeram dalam Porprov Banten VI baru pertama kali diselenggarakan, namun atlet arung jeram Satbrimob Polda Banten dapat mendulang 6 medali, " lanjut Dansat Brimob Polda Banten.

    Lebih lanjut Dansat Brimob Polda Banten menyampaikan agar para atlet arung jeram Satbrimob Polda Banten terus asah kemampuan dan keterampilan dengan rutin berlatih.

    "Teruslah berlatih, jadikan prestasi ini sebagai motivasi untuk persiapan menghadapi event dan kejuaraan bergengsi lainnya baik itu nasional maupun internasional. Dan semoga kedepannya, Satbrimob Polda Banten dapat terus mencetak bibit-bibit atlet baru, " tutup Dansat Brimob Polda Banten.

    Berikut atlet arung jeram Satbrimob Polda Banten dengan pelatih IPDA Aris Widodo., S.Hut yang meraih medali dalam Porprov Banten VI tahun 2022.

    1. Medali Emas nomor Down River Race R4 Putra diraih oleh Briptu D. Bayu Handoko
    2. Medali Perak nomor Sprint R6 Putra diraih oleh Bharaka Murdiyanto
    3. Medali Perak nomor Slalom R4 Putra diraih oleh Bharaka Ubaydilah
    4. Medali Perunggu nomor Sprint R4 Putra diraih oleh Bharaka Yudi Rengga
    5. Medali Perunggu nomor Head To Head R4 Putra diraih oleh Bharaka Deta Angga Nugraha
    6. Medali Perunggu nomor Head To Head R6 Putra diraih oleh Bharatu Agy Gustiana Sandy.

    brimob banten
    Ayu Amalia

    Ayu Amalia

    Artikel Sebelumnya

    Atlet Muaythai dan Tinju Satbrimob Polda...

    Artikel Berikutnya

    Pembukaan MTQ ke-19 Provinsi Banten, Benyamin:...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Bhabinkamtibmas Bakti Jaya Pantau Bazar Murah untuk Masyarakat

    Ikuti Kami